Pihak kepolisian saat ini tengah melakukan penyelidikan terhadap kecelakaan maut tersebut. Dilaporkan Yonhap News, polisi kini sedang mencari detail dari kecelakaan ini.
"Pertama-tama kami memeriksa apakah pengemudi (Park, 27 tahun) melaju dengan kecepatan tinggi. Tapi tidak ada tanda-tanda yang tampak di jalan karena hujan," kata pihak kepolisian.
Yang lebih disayangkan lagi, di lokasi kejadian ternyata belum terpasang kamera CCTV. Ini membuat mereka sedikit kesulitan untuk mengumpulkan detail soal kecelakaan yang menyebabkan RiSe dan Sojung harus dioperasi tersebut.
"Tak ada CCTV dan juga tidak ada kendaraan yang melintas saat itu. Jadi kami belum bisa mengumpulkan satu black box pun," tandasnya.
Van berwarna abu-abu Ladies' Code mengalami kecelakaan pada Rabu dini hari sekitar pukul 1:20. Mobil tersebut ditumpangi oleh kelima member Ladies' Code bersama dengan satu manajer dan stylist.
Ban belakang mobil yang dikendarai mereka terlepas sehingga menyebabkan mobil tergelincir dan terguling beberapa kali. Mobil kemudian menabrak pembatas jalan.
(ron/ich)
This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.
04 Sep, 2014
-
Source: http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656092/s/3e2043bb/l/0Lhot0Bdetik0N0Cread0C20A140C0A90C0A40C0A945340C2680A9120C1180A0Cpolisi0Eselidiki0Ekecelakaan0Emaut0Eyang0Edialami0Eladies0Ecode/story01.htm
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com