Syuting Klip Dangdut di Gangnam, Ricky Ujung Jadi Pusat Perhatian

Jakarta - Ricky Ujung baru merilis satu lagu berjudul 'Mama Papa' untuk debutnya sebagai penyanyi dangdut. Lagu yang disebut Ricky merupakan perpaduan antara musik dangdut dan Latin itu pun sudah dibuatkan video klip.

Meski beraliran dangdut, video klip 'Mama Papa' dibuat Ricky secara istimewa di Korea Selatan. Tempat-tempat terkenal seperti yang sering tampak di drama Korea pun jadi lokasi syuting video klip tersebut.

"Syuting video klip di beberapa tempat seperti di Gangnam, Gwanghwamun Square, dan pusat-pusat keramaian di Korea," cerita Ricky ketika berbincang dengan detikHOT di sebuah restauran Korea di Jakarta Selatan baru-baru ini.

Konsep video klip yang gila-gilaan untuk 'Mama Papa' diakui Ricky hanya butuh satu hari syuting saja. Berdandan dengan kacamata hitam dan rambut palsu serta memutar musik dangdut di kawasan ramai di Seoul menjadikannya pusat perhatian kala itu.

"Waktu lihat hasil syutingnya saya senang karena banyak orang yang tertarik melihat saya. Saktu syuting saya juga mengajak salah satu bapak-bapak yang sepertinya sedang mabuk, saya ajak joget dia mau," kisahnya.

Dandanan kocak yang selalu ditampilkannya tak membuat Ricky malu terlebih jika di depan kamera. Justru ketika on-cam, ia justru semakin bersemangat untuk tampil dan menghibur orang.

(ron/mmu)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

01 Jul, 2014


-
Source: http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656092/s/3c0e4037/l/0Lhot0Bdetik0N0Cread0C20A140C0A70C0A10C172810A0C26247610C1180A0Csyuting0Eklip0Edangdut0Edi0Egangnam0Ericky0Eujung0Ejadi0Epusat0Eperhatian/story01.htm
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
LihatTutupKomentar